Jumat, 24 April 2015

#AyoBelajar

Pengajar kita kali ini Faldo Maldini namanya,
kalo saya ma apa atuh hanya seorang maman,
teman, Belajar bukan bicara tentang usia,
tapi tentang semangat dan kemauan.

hari ini ada banyak pelajaran yang saya dapatkan. jadi ceritanya tadi dimulai dengan bedah buku "Karena selama hidup, kita belajar" sama bang @faldomaldini. yuhu, gile keren abis nih orang, seorang pria kelahiran padang, sumbar, yang mulai beken karena dobrakan-dobrakannya (nurunin rektor critanya) sebagai Presidem BEM UI 2012. seorang yang dapet beasiswa S2 di Imperial UK ini juga ketua Persatuan Pelajar Indonesia United Kingdom. 

Bedah buku yang kita (temen2 #AyoBelajar) adain tadi sore di aula MM FEB lumayan dapet banyak apresiasi dari pengunjung, sekitar hampir 4 jam kita adain bedah buku dan sesi tanya jawab. saya belum selesai baca sih, cuman intinya buku ini hampir membahas mengenai kehidupan bang Faldo dan juga pergerakan mahasiswa.

hidup ini tentang restu orang tua
bang faldo mengisahkan tentang sepenuhnya cerita hidupnya, bahwa orang tua sangat berperan besar dalam keberlangsungan kehidupannya. setiap keputusan hampir ia selalu konsultasikan dengan mamanya. ya, atas ketaatannya masuk UI pun karena nasihat orangtuanya, dan mungkin itulah cara Tuhan memilihkan takdir untuknya.

hidup ini memang tentang pilihan
jika ada permasalahan maka jika tidak lari atau cuek maka masuklah. Pada kisah-kisah yang bang Faldo sampaikan bahwa ketika ada sebuah permasalahan maka dia aka memilih untuk ikut terlibat ke dalam permasalahan itu, karena hidup juga tentang tantangan.

jangan pernah berharap lebih
#pas banget nih ama quote2 ane, "jangan pernah berharap lebih dari seorang manusia, karena tanpa kehendakNya ia hanyalah tumpukan daging yang hina". yaa mirip dikitlah, tapi intinya tadi bang faldo cerita tentang sesuatu yang ia dapatkan sering hadir diluar ekspektasinya. yang perlu dilakukan hanyalah selalu merencanakan kebaikan dan berusaha berbuat kebaikan. maka selesailah.
orang jarang yang mau tau pahitnya gimana, mereka tahu pas suksesnya aja, maka belajarlah.

hidup juga tentang pendekatan interpersonal
bag faldo menceritakan tentang cara menggaet massa aksi saat masih di kabinet Inspirasi Berkarya, saat dia lebih sering tidur dijalanan, di pinggir stasiun. dan juga cerita tentang para pembeli bukunya yang ia balasi email 1 per 1. ini bukan tentang sekedar basa-basi, tapi ini tentang membuat basis kekuatan.

lalu tentang mahasiswa dan pergerakan
wah, setelah 4 jam sore tadi, kita sambung lagi di quality time bersama bang Faldo @SFAsteak dan di @shimexdepankampus ampe jam 12 tadi. wah gila bener ni orang. 
kita banyak cerita tentang pergerakan-pergerakan yang ada, trus juga cerita perjalanan pergerakan bang Faldo sendiri, dari dia lahir dari orang musholla, lalu jadi PresBEMUI, melawan konflik kepentingan, tidur diemperan untuk mendengar keluhan masyarakat, dismsin pedagang2, punya kontak semua wartawan, sampai di telpon anis baswedan buat jadi timses presiden.
kita juga berbicara mengenai kondisi pemerintahan, dan para mafia negara Indonesia.
yang ada adalah  saat ini kita mahasiswa adalah sebagai simbol perlawanan negara, simbol harus selalu ada, jika kita tidak melawan, maka siapa lagi? 

ini juga tentang visi
visinya adalah menjadi orang yang menginspirasi dengan karyanya. manusia yang luar biasa ini, sudah tidak minta uang orang tuanya sejak semester 1, ia mengisinya dengan mengajar. 
jadi, visi seorang dengan score IELTS 7,5 ini, yang saat ini dan nanti ketika kembali lagi seusai rencana mengambil S3 di USA adalah menginspirasi dalam berkarya, menjadi pengajar, karena ia memprediksi indonesia juga belum waktunya maju ketika zamannya memimpin.

secara lebih jauh juga bercerita tentang golongan2 dikalangan mahasiswa dan masyarakat, dari golongan kiri, golongan kanan, golongan masjid, golongan kantin, dan segala macam. mereka semua punya cara masing2. ada yang pengumpulan aksi seperti menggerakkan robot, atau ada yang menjadi lawan TNI.

setiap jabatan yang pernah ia pegang punya proporsinya masing-masing, dari ketua himpunan, pres bem fak, pres bem univ, yang menunda 2 thun sidangnya skripsi buat memikirkan permasalahan bangsa. tahu bagaimana menempatkan organisasi sesuai porsinya.

manusia yang juga tahu tentang perpolitikan Indonesia cukup dalam ini karena walaupun dari jurusan fisika bang Faldo juga udah khatam buku2 politik, ideologi dan berbagai hal yang terkait. orang yang sangat menjaga integritasnya, yang menolah shell, dan berbagai perusahaan asing lainnya.\

membuka pikiran bahwa kita mahasiswa perlu tambah cara berfikir untuk perlu buktikan juga nantinya bahwa kita aktivis yang bisa aksi, juga bisa berprestasi dengan lulus beasiswa ke Cambridge misal, maka mereka yang menyinyirkan kita saat ini akan tersungkur dihadapan kita.
pingin tahu lebih dalam bisa sharing langsung, atau sama saya, atau baca bukunya langsung:)

dari saya, ketidakadilan akan terus ada, tinggal kita memilih untuk melawannya atau diam dan tutup mata.

sekarang saya lebih sadar bahwa semakin banyak tahu maka kita akan tahu bahwa kita tidak tahu.
maka dari itu,
selamat malam
dan semangat #AyoBelajar!





0 comments:

Posting Komentar